Memperkenalkan anak kucing kepada anggota keluarga

02/10/2018
Kontak pertama anak kucing dengan keluarga baru adalah saat yang sangat penting, yang akan memengaruhi keberhasilan integrasi anak kucing ke rumah baru, sehingga kontak harus dilakukan secara bertahap dan perlahan.
Kitten cat sitting next to its owner playing with their hands.

Kontak pertama anak kucing dengan keluarga baru adalah saat yang sangat penting, yang akan memengaruhi keberhasilan integrasinya ke dalam lingkungan baru. Semua aksesori penting harus dipersiapkan dan siap untuk kedatangan anak kucing, dan kontak harus dilakukan secara bertahap dan perlahan.

Banyak sistem perilaku alami kucing, seperti keinginan untuk mundur dan bersembunyi dari konflik, terbentuk ketika anak kucing datang untuk tinggal di rumah Anda, jadi penting memahami perilaku alami kucing untuk memastikan kenyamanan dan kesejahteraannya.

Kapan waktu yang tepat untuk memperkenalkan anak kucing ke keluarga?

Akhir pekan umumnya lebih tenang dari hari lain, menjadikannya lingkungan yang lebih tenang untuk anak kucing baru. Penting untuk diingat bahwa anak kucing baru saja dibawa ke lingkungan yang tidak diketahui, dan bertemu orang baru mungkin situasi yang menakutkan. Untuk mengurangi risiko stres, Anda harus:

  • Memperkenalkan anggota keluarga baru satu per satu
  • Mengendalikan antusiasme Anda dan anggota keluarga lain
  • Ingatlah untuk bersikap lembut ketika menangani anak kucing
  • Hindari memindahkan dari satu orang ke orang yang lain agar anak kucing tidak merasa kewalahan
  • Sebaliknya, biarkan anak kucing mendekati Anda ketika merasa nyaman
  • Ingatlah untuk menjaga suara Anda tetap rendah dan tenang untuk menghindari mengejutkannya
  • Beri anak kucing banyak waktu untuk bersantai atau tidur antara perkenalan

Jika anak kucing dibesarkan di lingkungan yang terlalu bising atau gelisah, mereka dapat tumbuh menjadi kucing yang penakut dan pemalu.

Mengajari keluarga Anda cara menangani anak kucing

Setelah terbiasa dengan anak kucing baru, penting bahwa setiap orang dalam keluarga belajar cara menanganinya dengan hati-hati, menghindari gerakan mendadak yang mungkin menakutkan.

Cara terbaik untuk menangani anak kucing adalah:

  • Menggeser tangan yang terbuka lebar di bawah perut anak kucing
  • Tempatkan tangan yang lain di bawah kaki belakangnya untuk mendukung
  • Untuk menunjukkan otoritas, Anda dapat memegang anak kucing di belakang lehernya, meniru cara induk kucing membawanya
Anak kucing duduk di lantai dapur dengan seorang anak duduk di latar belakang.

Memperkenalkan anak kucing kepada anak-anak

Kucing dapat menjadi teman yang sangat baik bagi anak-anak, tetapi penting untuk memastikan bahwa setiap anak di rumah tahu cara berinteraksi dengan anak kucing. Hal ini akan memastikan anak kucing dapat menyesuaikan diri dengan lingkungannya dalam suasana yang tenang dan tidak ribut.

Setelah anak kucing menjadi kucing dewasa, mereka akan mudah menghindari anak-anak ketika ingin menyendiri, namun anak kucing Anda kurang mampu melakukan hal ini. Penting bagi anak-anak mengetahui kapan anak kucing perlu diberi ruang untuk bersantai dan tidur dan tidak mengganggu anak kucing ketika sedang beristirahat.

Anak kecil harus selalu diawasi ketika berada di sekitar anak kucing untuk memastikan mereka mendekati anak kucing dengan hati-hati, bermain dengan lembut, dan tidak mengambil atau menangani secara tidak sesuai.

Memperkenalkan anak kucing baru kepada anggota keluarga adalah proses bertahap. Sangat penting untuk bersabar dan waspada, memastikan untuk melakukan semuanya sesuai dengan kecepatan anak kucing sehingga menjadi pengalaman yang tenang dan positif.

translations.feature.genericcomponents.backtotop

Nutrisi khusus untuk anak kucing Anda

Formula bernutrisi yang membantu pembentukan pertahanan alami anak kucing, mendukung pertumbuhan yang sehat, dan membantu perkembangan sistem pencernaan.

Pelajari
Content Block With Text And Image 1